
Lazismu Kabupaten Magelang – Di tengah semangat untuk menciptakan masa depan yang lebih baik, langkah konkret telah diambil dengan pembangunan sebuah asrama pondok yang akan menjadi wadah pentasarufan pembangunan bagi generasi penerus. Salah satu contoh pondok pesantren tersebut adalah Pondok Mahad Ali Bin Abi Thalib Muhammadiyah Muntilan.
Asrama ini akan menjadi sebuah wahana penting dalam mengembangkan bakat, keterampilan, dan karakter anak-anak muda, sehingga mereka dapat menjadi pemimpin masa depan yang kompeten dan peduli terhadap masyarakatnya.
Pondok tersebut sudah lama bekerjasama dengan Lazismu dalam penghimpunan dan pentasarufan. Salah satu contoh pentasarufannya adalah untuk operasional kegiatan pondok.
Dalam waktu dekat ini, Pondok Mahad Ali Bin Abi Thalib Muhammadiyah Muntilan juga akan mengembangkan bangunan asramanya untuk kegiatan pondok setiap harinya.
Berikut adalah beberapa poin utama yang perlu ketahui tentang proyek pentasarufan pembangunan asrama pondok ini :
- Meningkatkan akses Pendidikan
- Pengembangan keterampilan dan karakter
- Dukungan Masyarakat untuk berdonasi
=========
informasi layanan zakat Infaq shodaqoh [KLIK DISINI]
Ikuti Media Sosial Kami:
Instagram @lazismu_magelang
facebook: Lazismu kab Magelang
website: Lazismukabmagelang.org